KANWIL BALI IKUTI APEL KESIAPAN PENGAMANAN DAN PELEPASAN MUDIK BERSAMA SECARA VIRTUAL

APEL PAM DAN MUDIK

DENPASAR - Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Kementerian Hukum dan HAM menyelenggarakan Apel Kesiapan Pengamanan dan Pelepasan Kegiatan Mudik Bersama oleh Sekretaris Jenderal Kemenkumham pada Kamis (28/04/2022). Kegiatan yang diselenggarakan secara terpusat di Jakarta, juga diikuti oleh Unit Utama, Kantor Wilayah, dan Unit Pelaksana Teknis di seluruh Indonesia secara virtual, tak terkecuali Kanwil Kemenkumham Bali. Kegiatan dihadiri oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Constantinus Kristomo), Kepala Divisi Keimigrasian (Doni Alfisyahrin), Kepala Divisi Pemasyarakatan (Gun Gun Gunawan), beserta jajaran Kanwil Kemenkumham Bali yang bertempat di Ruang Dharmawangsa.

Dalam amanat Sekretaris Jenderal, Andap Budhi Revianto menyampaikan beberapa arahan dan instruksi dari Menteri Hukum dan HAM diantaranya pahami, pedomani, dan implementasikan dengan baik berbagai regulasi, aturan, dan arahan tugas dari Presiden pada saat tanggal 6 April 2022 ketika beliau menetapkan Cuti Bersama. Sikapi dengan baik ancaman Covid-19 yang masih belum berakhir ini, tetap disiplin dan terapkan protokol kesehatan agar bisa melindungi diri sendiri, keluarga, dan orang sekitar, khususnya dalam perjalanan mudik. Selanjutnya laksanakan tugas pengamanan dan pelayanan publik dengan baik dan tanpa cela, dan pada akhirnya diharapkan semoga sehat, aman, dan kondusif, serta masyarakat dapat terlayani dengan baik.

"Akhir kata, atas nama Menteri dan Wakil Menteri Hukum dan HAM, saya mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Mohon Maaf Lahir dan Batin kepada seluruh jajaran Kementerian Hukum dan HAM", tutup beliau.

Acara dilanjutkan dengan pelepasan keberangkatan Mudik Bersama oleh Sekretaris Jenderal dengan total 20 armada bus dan diikuti oleh 761 pegawai serta keluarga pegawai.


Cetak   E-mail