KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA MEMBUKA BOOTH PAMERAN DI RAKORNAS KEPEGAWAIAN TAHUN 2021

cover 1 juli 2021

Badung – Kamis, 1 Juli 2021 bertempat di Hotel The Westin Resort Nusa Dua Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia berpartisipasi dalam Acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepegawaian Tahun 2021 yang bertema “Transformasi Manajemen ASN Menuju Birokrasi yang Dinamis” diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) dengan membuka booth pameran. Rakornas Kepegawaian ini dilaksanakan dalam rangka memperkuat konsolidasi dalam pembinaan manajemen kepegawaian dengan seluruh Pejabat Pembina Kepegawaian dan membangun komitmen bersama BKN.

Di booth pameran tersebut, disajikan beberapa hasil karya Warga Binaan Pemasayarakatan (WBP). Adapun karya yang disajikan berupa lukisan, kerajinan koran, boneka rajut, dan beberapa kerajinan lainnya. Selain hasil karya WBP, di booth juga disajikan berbagai informasi pelayanan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.


Cetak   E-mail