Upacara Pembukaan Pendidikan dan Pelatihan Manajemen Perubahan Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Bali Tahun 2012

 DSC0014

Denpasar - Hari Senin tanggal 16 April 2012 pukul 10.00 Wita telah dilaksanakan upacara pembukaan pendidikan dan pelatihan manajemen perubahan di Hotel Nirmala Denpasar. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bapak Ka. Kanwil (Budhi Harmanto) yang di dampingi oleh Kadiv Imigrasi dan Kadiv Administrasi.

 DSC0002

 

            Diklat ini diikuti oleh 40 orang peserta dari kalangan pejabat Eselon II, III dan IV pada lingkungan Kantor Wilayah dan para pejabat Eselon III pada jajaran Unit Pelaksana Teknis. Kegiatan berlangsung selama 2 (dua) hari yaitu dari tanggal 16-17 April 2012.

 DSC0018

            Adapun fasilitator dan nara sumber diklat ini terdiri dari 4 (orang) yaitu dari BPSDM dan LAN. Diklat ini bertujuan untuk menanamkan cara berpikir sistematik agar pola pikir aparatur menjadi lebih baik, lebih optimis dan lebih percaya diri dalam menghadapi perubahan yang akan terjadi serta membentuk aparatur yang siap dalam rangka implementasi reformasi birokrasi.

 DSC0029

              Pendidikan dan pelatihan manajemen perubahan berlangsung secara tertib dan ditutup pada hari Selasa tanggal 17 April 2012 oleh Kepala Divisi Administrasi (Drs I Nyoman Sriyasa, MH) yang didampingi oleh Kadiv Pelayanan Hukum dan para fasilitator. Usai pelatihan ini kepada seluruh peserta kedepannya diharapkan agar mampu menerapkan atau mengaplikasikan apa yang telah didapatkan dari fasilitator sehingga mampu bekerja secara produktif serta siap melaksanakan dan mensosialisasikan reformasi birokrasi.

 DSC0073

 DSC0088

 


Cetak   E-mail