Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kepala BPHN Tekankan Pentingnya Kolaborasi dan Kepatuhan Hukum dalam Meningkatkan Kualitas Layanan di Bali

29_co.jpg

Denpasar - Kepala BPHN, Widodo Ekatjahjana, dalam kunjungannya ke Kanwil Kemenkumham Bali, mendorong peningkatan kualitas layanan hukum yang diberikan. Widodo menekankan pentingnya kolaborasi dengan pemerintah daerah dan provinsi dalam perancangan peraturan perundang-undangan. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Bali, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Kepala UPT, perancang, dan analis hukum.

Widodo menyatakan bahwa untuk mendukung pelaksanaan pembinaan hukum, kesadaran hukum saja tidak cukup, namun harus diiringi dengan kepatuhan hukum yang kuat. Lebih lanjut, Widodo mengatakan tugas dan fungsi BPHN dan profesi Auditor Hukum saat ini dapat mendukung peran BPHN dalam peningkatan kepatuhan hukum di Indonesia. “Auditor Hukum dapat menjadi mitra strategis BPHN dalam mewujudkan kepatuhan hukum yang lebih baik di Indonesia. Saat ini, BPHN tengah menyusun Rancangan Peraturan Presiden (RPerpres) tentang Kepatuhan Hukum dalam Pembentukan Peraturan Perundang-undangan dan Pelaksanaan Hukum, yang diharapkan akan memperkuat posisi Auditor Hukum dan saat ini sedang ditahap harmonisasi," ujar Widodo

WhatsApp_Image_2024-08-29_at_09.55.38_2.jpeg

Widodo juga mengatakan kedepan peran JF Penyuluh Hukum serta Analis Hukum ini harus memiliki susunan sistematik dalam penguatan program pembinaan hukum nasional sesuai dengan karakteristik JF masing-masing. "Para Penyuluh Hukum diharapkan dapat membentuk strategi penyuluhan hukum yang lebih sistematis agar terpetakan dengan baik kegiatan penyuluhan di masyarakat," ungkap Widodo.

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Raya Niti Mandala Renon, Denpasar, Bali, Indonesia
PikPng.com phone icon png 604605   08113888770
PikPng.com email png 581646   kanwilbali@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI