Konsultasi Teknis Bidang Keamanan, Perawatan dan Pengelolaan Basan Baran Tahun 2018

Rapat Konsultasi Teknis Pass
 
Denpasar - Dalam rangka meningkatan pemahaman tentang penanganan terhadap narapidana high risk dan perawatan paliatif terhadap narapidana di lapas/rutan dan dalam upaya mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban serta peningkatan pelayanan kesehatan dalam bentuk paliatif care di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan, maka hari ini telah dilaksanakan kegiatan Rapat Konsultasi Teknis di Bidang Keamanan, Perawatan dan Pengelolaan Basan Baran Tahun 2018, bertempat di Aula Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali yang dibuka Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Bali (Maryoto Sumadi M.S.) dan dihadiri oleh para Pejabat Tinggi Pratama, para Pejabat Administrator dan Pengawas pada Kantor Wilayah serta para peserta dari seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Bali. 
 
Peserta kegiatan berjumlah 70 (tujuh puluh) orang yang terbagi dalam 2 (dua) pelaksanaan yaitu:
1. Selasa, 05 Juni 2018 dengan jumlah peserta 35 orang  dengan tema kegiatan "Kewaspadaan dalam Penanganan dan Pembinaan Narapidana High Risk".
2. Rabu, 06 Juni 2018 dengan jumlah peserta 35 orang dengan tema kegiatan "Sosilasasi Standar Perawatan Paliatif di Lapas/Rutan".
 
Narasumber rapat konsultasi teknis ini terdiri dari Direktorat Keamnanan dan Ketertiban dan Direktorat Kesehatan dan Rehabilitasi.

Cetak   E-mail