Sosialisasi Kenotariatan Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Bali

Capture

Denpasar, pada hari Jumat tanggal 4 Mei 2018 pukul 09.00 Wita telah dilaksanakan Pembukaan Sosialisasi Kenotariatan, acara dibuka oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali (Maryoto Sumadi S.M) yang di dampingi oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Kepala Divisi Administrasi, Kepala Divisi Keimigrasian, dalam sambutannya Ka.Kanwil menyampaikan pemerintah menginginkan keseriusan pelaksanaan tugas baik pada aspek hukum, maupun aspek pembangunan perekonomian  negara. Oleh karena itu sangat penting untuk dilakukan diskusi maupun pertimbangan kita bersama dalam mensinergikan komitmen terkait  pengawasan dan pembinaan notaris di Wilayah Provinsi Bali demi terwujudnya penyelenggaraan kenotariatan yang bersih, netral dan berintegritas. Hadir pula yang sekaligus sebagai nara sumber yaitu Direktur Jenderal Hak Asasi Manusia (Mualimin Abdi) dimana dalam hal ini beliau menyampaikan tujuan kegiatan ini agar adanya  pengembangan-pengembangan inovatif yang sangat menguntungkan orang banyak/masyarakat, selain itu ada juga narasumber dari Kantor Wilayah dan dari Polda Bali. Kegiatan sosialisasi ini diikuti oleh 145 orang peserta yang dilaksanakan selama 1 (satu) hari di Hotel Nirmala Jl. Mahendradata Denpasar.

 


Cetak   E-mail