KEMENANGAN KEBAIKAN (DHARMA) MELAWAN KEJAHATAN (ADHARMA) SEJALAN DENGAN SEMANGAT IDUL QORBAN

13497601 131616703930427 826225740691067075 o

Semangat perayaan kemenangan Kebaikan (Dharma) melawan Kejahatan (Adharma) dalam rangka merayakan Hari Raya Galungan dan Kuningan oleh umat Hindu juga dilaksanakan oleh WBP yang beragama Hindu di dalam Rumah Tahanan Negara Klas IIB Bangli (7/9) Rabu kemarin berjalan dengan tertib dan lancar. Kegiatan persembahyangan yang dimulai pukul 08.00 pagi diikuti oleh seluruh WBP yang beragama Hindu dan diawasi oleh petugas. Di lain sisi hari ini Senin (12/9) WBP yang beragama Islam melaksanakan Sholat Idul Adha walaupun didalam segala keterbatasan di dalam penjara mereka masih tetap dapat melaksanakan ibadah sebagaimana mestinya. Sholat Idul Adha yang dilaksanakan pagi tadi berjalan dengan tertib dan berlangsung sinergi yang baik dengan WBP yang berbeda agama khususnya yang beragama Hindu di tengah-tengah persiapan perayaan Hari Raya Kuningan sabtu depan (17/9).

 13592328 10205710757443227 4958159677852254671 n

“Minggu ini merupakan minggu yang besar dan skral bagi umat Hindu karena terdapat 2 Hari Raya Besar yaitu Galungan dan Kuningan sebagai wujud kemenangan Dharma melawan Adharma bagi umat Hindu dimana pada minggu ini umat Hindu diharapkan dapat mengekang segala emosi dan amarah. Dan Indahnya di Hari yang Suci ini juga Umat Muslim merayakan Idul Adha dimana berqurban merupakan wujud rasa syukur dan sebagai tabungan amal dan ibadah mereka di akhirat nanti. Mereka dapat berjalan beriringan penuh suka cita kebersamaan dan toleransi keagamaan yang begitu besar. Sesuatu yang sederhana dan biasa memang, akan tetapi kesederhanaan tersebut akan terasa begitu indah dan istimewa karena kesederhanaan tersebut yang susah diwujudkan di masyarakat dewasa ini justru dapat lahir ditengah keterbatasan dan kekurangan warga binaan di dalam penjara, tempat yang bagaikan mawar hitam, tempat yang indah namun diliputi kegelapan.” Ungkap Kepala Rutan Bangli Diding Alpian usai melaksanakan Sholat Idul Adha pagi tadi.


Cetak   E-mail